Info Sekolah
Jumat, 20 Sep 2024
  • SELAMAT DATANG DI WEB SEKOLAH SMK SWASTA VIDYA SASANA KARIMUN-KEPULAUAN RIAU
  • SELAMAT DATANG DI WEB SEKOLAH SMK SWASTA VIDYA SASANA KARIMUN-KEPULAUAN RIAU
18 Juli 2024

RUNITAS DISETIAP PAGI BUDAYA 5S ( SENYUM, SALAM, SAPA , SOPAN DAN SANTUN)

Kam, 18 Juli 2024 Dibaca 62x News

SMKS VIDYA SASANA, 18/07/2024 Pendidikan karakter dan budi pekerti memang harus diterapkan pada setiap anak sejak dini. Pada anak usia sekolah dasar harus dilatih dan diajarkan bagaimana pentingnya pendidikan karakter dan budi pekerti, karena pada anak usia sekolah dasar merupakan pondasi awal anak untuk tumbuh dan berkembang menjadi insan yang berakhlak dan mempunyai kecerdasan bukan hanya akademik saja melainkan juga kecerdasan emosionalnya. Adanya pendidikan karakter dan budi pekerti dari usia dini diharapkan siswa dapat menempatkan diri kepada siapa dan dimana mereka berada, serta mampu menghargai dan berperilaku dengan orang lain secara baik.

Salah satu bentuk upaya penanaman pendidikan karakter dan budi pekerti dilingkungan sekolah yaitu dengan menerapkan budaya 5S. Apa itu budaya 5S? Budaya 5S adalah, senyum, salam, sapa, sopan, dan santun. Berikut akan kita ulas hal-hal yang terkait dengan budaya 5S.

A. PENGERTIAN BUDAYA 5S

  1. Senyum merupakan ibadah, biasanya seseorang tersenyum karena mereka sedang bahagia, senang gembira suka dan sebagainya. Senyuman menambah manisnya wajah, senyuman dapat melumpuhkan musuh, menyembuhkan penyakit , perekat tali persaudaraan dan biasa jadi sarana tercapainya perdamaian.
  2. Salam juga merupakan bentuk pernyataan hormat. Jika seseorang memberi salam kepada orang lain berarti seorang itu bersikap hormat kepada orang yang dia beri salam.
  3. Sapa/Menyapa identik dengan menegur, menyapa bisa berarti mengajak seorang untuk bercakap-cakap. menyapa bisa memudahkan siapa saja untuk bisa lebih akrab, saling kontak, dan berkomunikasi. misalnya saja dengan memanggil nama atau dengan sapaan –sapaan lainnya.
  4. Sopan adalah perilaku yang menjunjung tinggi niai-nilai menghormati, menghargai tidak sombong dan berakhlak mulia. perwujudan sikap sopan dalam budaya Jawa yaitu dengan menggunakan bahasa yang sopan (menggunakan bahasa Krama ketika berbicara dengan yang lebih tua), dan tidak memiliki sifat yang sombong.
  5. Santun memiliki pengertian halus dan baik (tingkah lakunya). seseorang yang memiliki sikap santun akan mementingkan kepentingan orang lain daripada kepentingannya sendiri. inti dari sikap santun adalah berperilaku sesuai aturan dan tataran norma yang ada

TUJUAN MENERAPKAN BUDAYA 5S

  1. Mengembangkan kepribadian baik pesertadidik, pesertadidik akan mempunyai rasa hormat dan memiliki belas kasih , suka menolong seningga akan tercipta lingkungan sekolah yang nyaman, harmonis dan damai antar semua antar warga sekolah.
  2. Peserta didik dapat menggunakan bahasa yang sopan dan baik ketika berbicara dengan guru maupun teman-temannya, lebih percaya diri dan bertanggung jawab.
    Dengan senyum perserta didik diharapkan merasa lebih damai, senang dan gembira berada di lingkungan sekolah.
  3. Dengan memberi salam akan mempererat tali peraudaraan antar warga sekolah. ketika mengucapkan salam dengan ikhlas suasana lingkungan sekolah akan menjadi cair dan akan merasa semua bersaudara.
  4. Dengan menyapa akan dapat memudahkan siapa saja untuk saling akrab, mudah bergaul, saling kontak dan berinteraksi.
Artikel ini memiliki

0 Komentar

Tinggalkan Komentar

 

Archives

Info Sekolah

SMK SWASTA VIDYA SASANA KARIMUN

NPSN 11003035
Jl. Raja Oesman No. 5 Tanjung Balai Karimun-Kepri
TELEPON 0777-328551
EMAIL smkxxxxxxxxx@gmail.com
WHATSAPP 0822xxxxxxxx