Info Sekolah
Jumat, 20 Sep 2024
  • SELAMAT DATANG DI WEB SEKOLAH SMK SWASTA VIDYA SASANA KARIMUN-KEPULAUAN RIAU
  • SELAMAT DATANG DI WEB SEKOLAH SMK SWASTA VIDYA SASANA KARIMUN-KEPULAUAN RIAU
11 Juni 2024

BIMBINGAN KONSULING SEKOLAH SMKS VIDYA SASANA

Sel, 11 Juni 2024 Dibaca 208x

Berdasarkan pentingnya fungsi Lembaga Bimbingan Konsuling, maka SMKS VIDYA SASANA memfasilitasinya dengan sarana dan prasarana yang mendukungnya. Tidak hanya itu, anak-anak dapat meminta bimbingan dan konseling melalui guru BK yang kompeten di bidang tersebut.

Guru Bimbingan dan Konseling di satuan pendidikan bertugas merencanakan, melaksanakan, mengevaluasi dan melakukan tindak lanjut layanan bmbingan dan konseling. Fungsi layanan bimbingan dan konseling terdiri dari:

  1. Pemahaman yaitu membantu konseli agar memiliki pemahaman yang lebih baik terhadap dirinya dan lingkungannya (pendidikan, pekerjaan, budaya, dan norma agama).
  2. Advokasi yaitu membantu peserta didik/konseli berupa pembelaan terhadap hak-hak konseli yang mengalami perlakuan diskriminatif.
  3. Pengembangan yaitu menciptakan lingkungan belajar yang kondusif, yang memfasilitasi perkembangan peserta didik/konseli melalui pembangunan jejaring yang bersifat kolaboratif.
  4. Pemeliharaan yaitu membantu peserta didik/konseli supaya dapat menjaga kondisi pribadi yang sehat-normal dan mempertahankan situasi kondusif yang telah tercipta dalam dirinya.
  5. Perbaikan dan Penyembuhan yaitu membantu peserta didik/konseli yang bermasalah agar dapat memperbaiki kekeliruan berfikir, berperasaan, berkehendak, dan bertindak. Konselor atau guru bimbingan dan konseling melakukan memberikan perlakuan terhadap konseli supaya memiliki pola fikir yang rasional dan memiliki perasaan yang tepat, sehingga konseli berkehendak merencanakan dan melaksanakan tindakan yang produktif dan normatif.

Archives

Info Sekolah

SMK SWASTA VIDYA SASANA KARIMUN

NPSN 11003035
Jl. Raja Oesman No. 5 Tanjung Balai Karimun-Kepri
TELEPON 0777-328551
EMAIL smkxxxxxxxxx@gmail.com
WHATSAPP 0822xxxxxxxx